Skip to content

NETIZEN UPDATE

Menu
Menu

Baru Tiga Bulan Dibuka, Kandang Kambing Boer Lapas Narkotika Karang Intan Hasilkan Dua Ekor Anak

Posted on Juni 26, 2025Juni 26, 2025 by netizen update

Karang Intan, INFO_PAS – Upaya Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan dalam mendukung program kemandirian dan ketahanan pangan menunjukkan hasil menggembirakan. Baru tiga bulan sejak dibukanya kandang kambing jenis boer, kini telah lahir dua ekor anak kambing sehat dari hasil budidaya Warga Binaan.

Kandang kambing ini merupakan bagian dari program pembinaan kerja yang mengedepankan pemberdayaan Narapidana melalui kegiatan produktif berbasis peternakan. Jenis kambing boer dipilih karena memiliki nilai jual tinggi dan daya adaptasi yang baik terhadap lingungan tropis.

Petugas dan Warga Binaan secara aktif merawat, memberi pakan, dan menjaga kebersihan kandang sejak awal pembukaan. Hasilnya, perkembangan populasi kambing dalam waktu relatif singkat ini menjadi indikator keberhasilan awal program.

Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Edi Mulyono, menyambut baik kabar tersebut sebagai motivasi untuk memperluas cakupan kegiatan kemandirian di masa mendatang. “Ini membuktikan jika dikelola dengan serius dan konsisten, program pembinaan berbasis peternakan bisa memberi hasil nyata. Kami terus dorong Warga Binaan untuk belajar, bekerja, dan berkontribusi secara positif,” ujarnya, Jumat (20/6).

Pelaksana Harian Kepala Seksi Kegiatan Kerja, M. Ridhoni, menilai lahirnya dua anak kambing ini merupakan hasil nyata dari dedikasi bersama antara petugas dan Warga Binaan. “Kami lakukan pembinaan teknis dan pendampingan secara terus-menerus. Hasilnya mulai tampak dan ini menjadi semangat baru untuk mengembangkan sektor peternakan lebih luas lagi,” tuturnya.

Program budidaya kambing ini juga selaras dengan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan tentang pemberdayaan Warga Binaan dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Ke depan, pembibitan dan pemeliharaan kambing akan terus ditingkatkan dengan penguatan sarana, pelatihan, dan pengawasan berkelanjutan sebagai bagian dari transformasi Pemasyarakatan yang produktif.

Category: Update

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recent Posts

  • Warga Binaan Karang Intan Petik Semangat di Balik Panting: Musik Jadi Media Pembinaan dan Pelestarian Budaya
  • Lapas Narkotika Karang Intan Terima Kunjungan Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas WBK/WBBM dari Bapas Kelas II Amuntai
  • Direktur Tekforma Saksikan Langsung Program Pembinaan Peternakan Warga Binaan di Lapas Narkotika Karang Intan
  • Direktur Tekforma Dorong Modernisasi Pengamanan dan Kehumasan di Lapas Narkotika Karang Intan
  • Direktur Tekforma Ditjenpas Kunjungi Lapas Narkotika Karang Intan, Tinjau Infrastruktur Digital dan Pelayanan Publik Pemasyarakatan

Archives

  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025

Categories

  • Update
© 2025 NETIZEN UPDATE | Powered by Minimalist Blog WordPress Theme