Skip to content

NETIZEN UPDATE

Menu
Menu

Kalapas Narkotika Karang Intan Hadiri Peresmian Program Ketahanan Pangan dan Penanaman Pohon Kelapa Serentak

Posted on September 23, 2025 by netizen update

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, Mulyadi memimpin kegiatan peresmian Program Ketahanan Pangan Nasional dan Penanaman Pohon Kelapa Serentak bersama Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Selasa (9/9). Kegiatan yang dipusatkan di Rutan Pelaihari ini dihadiri Wakil Bupati Tanah Laut, Forkopimda, TNI, Polri, serta seluruh UPT Pemasyarakatan se-Kalimantan Selatan.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Kalapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan, Edi Mulyono, bersama Doni selaku Plh Kasi Giatja, yang berpartisipasi langsung dalam penanaman bibit pohon kelapa bersama jajaran lainnya.

Dalam momentum nasional ini, sebanyak 360 ribu bibit pohon kelapa ditanam secara serentak di seluruh Indonesia. Untuk wilayah Kalimantan Selatan sendiri dialokasikan 10 ribu bibit, terdiri dari 5 ribu bibit dari Kanwil Ditjenpas dan 5 ribu bibit dari Kanwil Ditjenim, yang ditanam di seluruh UPT Pemasyarakatan se-Kalsel, termasuk Lapas Narkotika Karang Intan.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen Pemasyarakatan dalam mendukung ketahanan pangan nasional, menjaga kelestarian lingkungan, sekaligus memperkuat program pembinaan kemandirian bagi warga binaan.

Kalapas Narkotika Karang Intan, Edi Mulyono, menyampaikan “Program penanaman pohon kelapa ini bukan hanya untuk penghijauan, tetapi juga menjadi bagian dari upaya membangun ketahanan pangan dan kemandirian. Dengan dukungan semua pihak, kami optimis pohon yang ditanam hari ini akan memberikan manfaat besar di masa depan, baik bagi lingkungan maupun bagi warga binaan dalam program pembinaan,” ungkapnya.

Lapas Narkotika Karang Intan berkomitmen menindaklanjuti arahan Menteri dan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan dengan memastikan perawatan tanaman secara berkelanjutan serta menjalin sinergi dengan Forkopimda dan pemerintah daerah dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. (rhs)

Category: Update

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recent Posts

  • Warga Binaan Karang Intan Petik Semangat di Balik Panting: Musik Jadi Media Pembinaan dan Pelestarian Budaya
  • Lapas Narkotika Karang Intan Terima Kunjungan Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas WBK/WBBM dari Bapas Kelas II Amuntai
  • Direktur Tekforma Saksikan Langsung Program Pembinaan Peternakan Warga Binaan di Lapas Narkotika Karang Intan
  • Direktur Tekforma Dorong Modernisasi Pengamanan dan Kehumasan di Lapas Narkotika Karang Intan
  • Direktur Tekforma Ditjenpas Kunjungi Lapas Narkotika Karang Intan, Tinjau Infrastruktur Digital dan Pelayanan Publik Pemasyarakatan

Archives

  • Oktober 2025
  • September 2025
  • Agustus 2025
  • Juli 2025
  • Juni 2025

Categories

  • Update
© 2025 NETIZEN UPDATE | Powered by Minimalist Blog WordPress Theme